Tunjukkan Prestasi, Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo: 17 Prajurit Kodim 1421/ Pangkep Naik Pangkat

    Tunjukkan Prestasi, Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo: 17 Prajurit Kodim 1421/ Pangkep Naik Pangkat
    17 Prajurit Kodim 1421/ Pangkep naik Pangkat

    PANGKEP - Komandan Kodim Letkol Inf Hengky Vantriardo, SE., MM., M.Han melantik 17 Prajurit yang naik pangkat terhitung mulai tanggal 1 Oktober 2022, Acara dilaksanakan di depan Kantor Makodim 1421/Pangkep Jl. KH. M. Arsyad .B Kel. Paddoang Doangan Kec. Pangkajene Kab. Pangkep diikuti Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cab. XLV Dim 1421/Pkp dr. Feny lestari, Para Danramil, Pa Staf Prajurit Kodim 1421/Pkp dan Pengurus Persit serta Istri Prajurit yang naik Pangkat. 

    Prajurit yang naik Pangkat, Bintara dan Tamtama dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1421/Pangkep Letkol Inf Hengky Vantriardo, SE., MM., M.Han. 

    Dalam amanatnya Letkol Inf Hengky Vantriardo, SE., MM., M.Han mengatakan kenaikan pangkat merupakan suatu kehormatan dalam kehidupan militer yang patut disyukuri. “Karena kenaikan pangkat itu diberikan kepada setiap prajurit TNI yang mampu menunjukan prestasi, dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang tinggi sesuai tugas yang diemban”. Ungkapnya. 

    Atas nama Pribadi dan seluruh Anggota mengucapkan selamat kepada prajurit yang naik pangkat. 

    Pada hakikatnya kenaikan pangkat bukanlah hadiah, tetapi merupakan penghargaan yang diberikan oleh negara dan bangsa atas prestasi dan dedikasi dalam melaksanakan tugas dan pengabdian, sesuai bidang dan tanggung jawab jabatan yang diembannya.

    Kenaikan pangkat merupakan kehormatan yang dikaitkan dengan pembinaan Karier Personel, yang dilandasi oleh obyektivitas dan konsistensi yang dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Selain membawa manfaat bagi diri dan keluarga, harus pula dapat membawa dampak bagi kemajuan satuan dan organisasi serta bermanfaat bagi lingkungan dimana para prajurit menjalankan tugas. Tegasnya.

    Terima kasih saya sampaikan Kepada Ibu Persit yang senantiasa setia mendampingi suami, saya yakin keberhasilan yang diraih tidak terlepas dari dukungan Positif yang diberikan kepada suaminya. 

    Dandim berharap kepada prajurit yang naik pangkat agar mampu mempertanggung jawabkan makna dari kenaikan pangkat, karena tuntutan dari kenaikan pangkat yang telah diterima harus diimbangi dengan sikap dan perilaku yang lebih bermakna di lingkungan tugas dan lingkungan sekitar. 

    Acara pelantikan kenaikan pangkat yang kita laksanakan merupakan wujud penghargaan yang diberikan satuan kepada setiap prajurit dan PNS yang berdinas di Kodim 1421/Pangkep.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Masuki Musim Hujan, Kepsek SDN 18 Leppangen...

    Artikel Berikutnya

    Lahirkan Taman Wisata, Kepsek SDN 24 Taraweang...

    Berita terkait

    Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Nicolaus Kunjungi Desa Biring Ere Ajak Tokoh Masyarakat Bersama-Sama Jaga Kamtibmas
    Pasar Terminal Bungoro Dinilai  Arfan Tualle Sangat Strategis sebagai Pusat Ekonomi Budaya  Kerakyatan
    Kapolsek Liukang Tangaya Bersama Personil Ikuti Zoom Commander Wish Kapolda Sulsel di Aula Endra Dharma Polres Pangkep 
    Peringati Hari Mangrove Sedunia, PT Semen Tonasa Tanam Dua Ribu Bibit  Mangrove  di Pesisir Pulau Satando
    Butuh Bantuan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, Ketua Kelompok Petani Rumput Laut Majini Baji Muhammad Ansar; Kami Kembangkan Budidaya Pengelolaan Rumput Laut
    Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Kapolsek Bungoro AKP Abdul Haris Bangun Sinergitas dengan PT Daya Cayo Asritama:
    Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Kadis Pertanian Pangkep Andi Sadda Bagi Delapan Unit Pompa Air
    PSIT Gelar Diklat Penanganan Jenazah, Direktur Keuangan Semen Tonasa Anis: Sudah saatnya Kepengurusan Jenazah Dikelola Layaknya Event Organizer
    Pasar Terminal Bungoro Dinilai  Arfan Tualle Sangat Strategis sebagai Pusat Ekonomi Budaya  Kerakyatan
    Bhabinkamtibmas Polsek Minasatene Aipda Muhammading Hadiri Peringatan Israj Mi'raj di Desa Kabba
    PT Semen Tonasa Gelar Upacara Bulan K3 Nasional 2024, Direktur Operasi Mochamad Alfin Zaini: Budayakan K3 Sehat Selamat dalam Bekerja dan Terjaga Keberlangsungan Usaha
    Jelang Pemilu 2024,  Bhabinkamtibmas  Polsek Minasatene bersama  Babinsa Bersinergi  Sambangi Warga di Poskamling
    Press Release, Pelaksanaan Eksekusi Pidana Tipikor Andi Faisal Latif
    Peringati HUT TNI ke 79, Danramil 1421-02/Minasatene Lettu Inf Umar Abeto Gelar Karya Bakti Pembersihan Lingkungan 
    Forum Rektor Indonesia Gelar Deklarasi Pemilu Damai 2024

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Koramil 1421 - 08/LK Tangaya Bersama Masyarakat Desa Padang Lampe Laksanakan Karya Bhakti 
    Irjen TNI Buka Perlombaan Cyber Strike dan Cyber Awareness Forum

    Tags